Kumpulan Resep masakan sehari - hari yang sudah teruji dan terpercaya serta cara masak makanan khas daerah di Indonesia dari berbagai bahan seperti ayam, ikan, cumi, daging, seafood, tahu, telur, dsb

Resep Masakan Cumi

resepmasakenak.com

Resep cumi masak hitam
Resep cumi masak hitam
Resepmasakenak.com – Indonesia merupakan negara yang kaya akan berbagai macam sumber daya alam yang terkandung didalamnya, seperti sumber daya alam yang berasal dari pertanian, kehutanan, peternakan, perkebunan, pertambangan, energi dan kelautan.

Ada banyak hasil laut yang bisa dihasilkan, salah satunya hasil laut yang bisa kita jadikan makanan adalah cumi.



Beberapa manfaat cumi yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita diantaranya :
Untuk Mengatasi Tumor
Tinta pada cumi bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit tumor. Dengan cara tinta di injeksikan pada penderita penyakit tumor, namun hal ini masih dikaji lebih dalam oleh para ahli mengenahi keabsahannya dan dosis tinta yang dibutuhkan untuk memerangi tumor. 
Asumsi tentang manfaat tinta cumi ini diawali dengan uji coba pada 15 buah tikus yang dilakukan di hiroki jepang university. Dalam penelitian yang dilakukan menyuntikkan tinta cumi kedalam 15 tubuh tikus yang terkena tumor, hasilnya dari 15 tikus yang diinjeksi tinta cumi, 12 tetap hidup dan 3 diantaranya mati. Ini artinya bahaya kematian dari tumor ganas bisa direduksi.

Banyak Mengandung Gizi  
Kandungan protein yang terdapat pada cumi sangat tinggi yakni 17,9g / 100g cumi segar. Jika dibandingkan dengan hewan laut lainnya, cumi memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh hewan laut lainnya, yakni tidak memiliki tulang belakang, mengandung banyak asam amino esensial yang sangat baik bagi tubuh, fenilanin dan mudah dicerna.

Untuk Pertumbuhan Kerangka Tulang
Hewan laut yang berasal dari keluarga loliginidae ini memiliki kandungan mineral makro dan mikro yang cukup tinggi, mineral yang terkandung dalam kandungan cumi cumi merupakan kandungan natrium, fosfor, kalsium, magnesium dan natrium yang berperan peting dalam tumbuh kembang anak anak untuk menghindari osteoporosis di masa tua, selain itu cumi cumi juga mengandung berbagai macam vitamin seperti vitamin B12, B1, dan B2 serta vitamin larut lemak.

Untuk Obat Kanker

Seperti hal nya obat tumor, tinta cumi juga bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit kanker. Tinta dari cumi dipercaya bisa mengaktifkan sel darah putih yang bisa meningkatkan kekebalan tubuh didaerah kanker, selain itu cumi juga diketahui mengandung berbagai kandungan vitamin seperti vitamin A yang sangat baik bagi kesehatan mata.

Menghilangkan Bekas Luka Cacar
Manfaat cumi untuk menghilangkan bekas luka ini bisa kita coba praktekkan pada cacar air, bekas cacar air dapat kita hilangkan dengan menggunakan cumi cumi yang sudah dijemur hingga kering dibawah panas matahari untuk kemudian kita bersihkan. Setelah bersih, kita tumbuk hingga halus kemudian diayak. Untuk hasil maksimal sebaiknya kita lakukan secara teratur.

Diatas merupakan berbagai macam kandungan cumi-cumi yang bermanfaat bagi tubuh kita. Jika Anda menyukai berbagai jenis makanan dari cumi sebaiknya tidak berlebihan dalam mengkonsumsinya, karena menu makanan ini mengandung kolesterol yang cukup tinggi, sebaiknya diimbangi dengan serat yang cukup dan olahraga yang teratur.

Melihat begitu banyak kandungan manfaat yang terdapat pada makanan berbahan cumi ini, alangkah baiknya jika mencampurkannya kedalam menu masakan kita sehari – hari. Penasaran bagaimana cara memasak cumi hitam yang enak dan menggoyang lidah kita? Berikut resep masak dan bahannya.

Bahan :
  • 1 kg cumi yang sudah dicuci bersih
  • 70 ml air bersih
  • Minyak untuk menumis
  • Cabai rawit sesuai selera
  • 1 batang serai memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus
  • 7 butir bawang merah ukuran besar
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit bakar
  • 2 cm jahe

Cara Memasak Cumi Hitam
  • Bersihkan cumi hingga bersih, biarkan kantong tintanya, masukkan kepala cumi kedalam badannya bila perlu sematkan dengan tusuk gigi
  • Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus masukkan serai, daun salam, dan daun jeruk hingga harum
  • Masukkan cumi dan cabai rawit masak hingga berubah warna
  • Tambahkan air, garam dan gula, masak hingga matang dan sajikan.
Masakan cumi hitam enak dan lezat sudah siap disajikan dan dinikmati bersama keluarga tercinta, sangat cocok jika disajikan bersama nasi putih hangat. Nantikan resep masak kami selanjutnya. Anda juga bisa membaca artikel yang berkaitan dengan cumi dibawah ini.

0 komentar:

Posting Komentar