Kumpulan Resep masakan sehari - hari yang sudah teruji dan terpercaya serta cara masak makanan khas daerah di Indonesia dari berbagai bahan seperti ayam, ikan, cumi, daging, seafood, tahu, telur, dsb

Resep Gulai Tepek Ikan Khas Jambi

resepmasakenak.com

Resepmasakenak.com - Gulai Tepek Ikan adalah salah satu makanan berbahan dasar ikan gabus atau tenggiri yang berasal dari provinsi Jambi, makanan ini sangat mirip dengan pempek Palembang karena menggunakan bahan sama, begitu juga dengan cara pembuatannya, perbedaannya hanya terletak pada kuahnya, jika pada pempek menggunakan cuka, maka gulai tepek ikan ini menggunakan kuah gulai. Menu makanan ini biasanya disajikan dalam acara adat atau acara pesta lainnya. Jika Anda sedang berkunjung ke Jambi, jangan lewatkan untuk mencicipi menu makanan segar beraroma irisan nanas satu ini, namun jika Anda ingin mencoba nya sendiri dirumah bersama keluarga tercinta, berikut resep dan bahan gulai tepek ikan gabus segar.

Gulai Tepek Ikan Gabus Khas Jambi
Bahan Ikan : 
  • 3 ekor Ikan Gabus Segar, Iris Tipis atau bisa juga di fillet (sesuai selera)
  • ½ kilogram tepung sagu 
  • 14 siung bawang putih, haluskan 

Bahan Gulai :
  • Minyak untuk menggoreng 
  • Air secukupnya
  • 1 Liter Santan 
  • 13 bawang merah haluskan 
  • 8 bawang putih haluskan 
  • 4butir kemiri haluskan 
  • 2 batang serai ambil bagian putih, haluskan 
  • 2 cm kunyit 
  • 2 cm lengkuas memarkan 
  • ½ buah Nanas potong besar 
  • 12 Cabai Merah haluskan 
  • Adas secukupnya 
  • 1 buah tomat potong besar – besar
  • Bawang Goreng dan daun bawang untuk taburan kuah gulai 
  • Garam, gula, merica secukupnya

Cara Membuat Tepek Ikan Gabus 
  • Cuci bersih ikan gabus, potong tipis atau bisa juga di fillet 
  • Campurkan daging bersama tepung dan bawang putih
  • Bentuk bulat panjang seperti empek – empek palembang
  • Kukus atau rebus hingga matang, jika sudah matang angkat dan dinginkan potong serong atau sesuai selera

  • Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah, kemiri, kunyit, cabai merah, dan adas yang sudah dihaluskan. Tambahkan serai, lengkuas tumis hingga matang dan harum 
  • Jika sudah harum, tuang santan kedalam tumisan bumbu, tambahkan garam dan gula sesuai selera
  • Masukkan tomat dan tomat
  • Tunggu hingga matang 
  • Sajikan dalam sebuah mangkok, tambahkan taburan bawang goreng dan daun bawang
Masyarakat jambi rata – rata menyajikan gulai ini dengan nasi gemuk. Nasi gemuk merupakan nasi yang dimasak bersama santan dan aneka bumbu lainnya, cara memasaknya pun sama seperti nasi biasanya kemudian dikukus. 

Bagaimana Mudah bukan membuat gulai tepek ikan gabus khas Jambi? Nantikan resep masak selanjutnya

0 komentar:

Posting Komentar